fbpx

Tutorial Basis Data Spasial – Penggunaan Query Spasial (Bagian 2)

๐Ÿ“‹ Daftar Isi

ST_AsGeoJSON

Format

ST_ AsGeoJSON (geometry g1)

Fungsi

Mengembalikan format (WKT) ke bentuk format GeoJSON

Langkah

Ketik query di bawah ini, lalu Execute.

SELECT  name, ST_AsGeoJSON (geom) 
FROM    buildings_3173
WHERE   name = 'Badan Pusat Statistik';
st_asgeojson

Terlihat kalau hasil yang dihasilkan berupa format file GeoJSON.

st_asgeojson result

ST_Area

Format

ST_Area (geometry g1)

Fungsi

Menghitung luas suatu wilayah

Langkah

Ketik query di bawah ini, lalu Execute.

SELECT    provno, kabkotno, kecno, desano, bsno, 
          st_area(geom) as area
FROM      bs_3173
ORDER BY  area DESC LIMIT 1;
st_area

Terlihat kalau kolom area adalah luas daerah berupa angka dengan satuan derajat. Hal ini karena SRID yang digunakan adalah WGS 84 yang menggunakan Geographic System.

st_area result

Lalu bagaimana cara mengubahnya ke satuan m2? Caranya adalah dengan mentransformasikannya ke Projected System dengan SRID 3857.


ST_Transform

Format

 ST_Transform (geometry g1, integer SRID)

Fungsi

Mengubah tipe sistem koodinat satu ke lainnya

Langkah

Ketik query di bawah ini, lalu Execute.

SELECT    provno, kabkotno, kecno, desano, bsno, 
          st_area(st_transform(geom, 3857)) as area
FROM      bs_3173
ORDER BY  area DESC LIMIT 1;
st_transform

Terlihat kalau pada kolom area, luas daerahnya sudah berupa angka dengan satuan meter persegi yakni 1.488.409 m2 atau sekitar 148,8409 Hektar.

st_transform result

Materi Lengkap

Untuk memperdalam pemahaman mengenai Basis Data Spasial Menggunakan QGIS, berikut materi selengkapnya yang akan dibahas.


Tonton juga video pilihan dari kami berikut ini

Bagikan ke teman-teman Anda

Contact Us

How to whitelist website on AdBlocker?

How to whitelist website on AdBlocker?

  1. 1 Click on the AdBlock Plus icon on the top right corner of your browser
  2. 2 Click on "Enabled on this site" from the AdBlock Plus option
  3. 3 Refresh the page and start browsing the site
error: Content is protected !!