fbpx

Metode Statistika II : Konsep Hipotesis Statistik

๐Ÿ“‹ Daftar Isi

Hipotesis

Hipotesis merupakan suatu pernyataan yang merupakan dugaan dengan kemungkinan benar atau salah terhadap sesuatu hal dan perlu dibuktikan atau dilakukan pengecekan lebih lanjut. Pernyataan atau dugaan itu mungkin ditolak, atau belum bisa ditolak. Keputusan terhadap pernyataan dapat menghasilkan kesimpulan umum (generalisasi empiris).


Hipotesis Statistik

Hipotesis statistik merupakan suatu pernyataan tentang parameter dari satu atau lebih populasi yang bisa diuji secara empiris (berdasarkan data dari sampel acak). Pernyataan tentang distribusi/sebaran dari peubah acak suatu populasi. Pernyataan statistik dibuat dalam notasi H0, dan H1 atau Ha (dua pernyataan tentang parameter yang saling bertentangan).

Contoh hipotesis penelitian yang bisa diuji secara empiris:

  • Ada hubungan antara pendidikan pemilih dengan calon presiden yang dipilih
  • Peraturan lalu lintas yang baru diimplementasikan di suatu ruas jalan telah menyebabkan menurunnya rata-rata kecepatan kendaraan melintas di ruas jalan tersebut
  • Terdapat perbedaan efektifitas dari vaksin Sinovac dengan Astrazaneca

Secara konsep, hipotesis terbagi menjadi:

  1. Hipotesis nol (H0)
  2. Hipotesis alternatif (H1)

Hipotesis Nol (H0)

Hipotesis nol adalah suatu pernyataan atau dugaan yang sementara berlaku kebenarannya. Hipotesis nol sering disebut sebagai hipotesis yang ingin ditolak. Untuk menolak atau gagal tolak H0 harus ada uji hipotesis, hal ini diperlukan karena pengamatan berdasarkan sampel acak.

Kesalahan dalam Merumuskan H0

Dalam (Asra & Sutomo, 2014):

H0 dibuat dalam bentuk sama dengan atau tidak ada kaitan agar memungkinkan diturunkannya distribusi sampling dari statistik yang dipakai dalam pengujian secara pasti sehingga prosedur pengujian hipotesis yang berdasar asumsi โ€œbila H0โ€œ benar dapat digunakan

Dengan membuat H0 dalam bentuk sama dengan, berarti mengambil nilai satu parameter saja maka distribusi sampling dapat diturunkan secara matematik statistik. Sehingga daerah tolak dan daerah terima untuk uji hipotesis berdasar tingkat signifikansi tertentu dapat diperoleh. Dengan kata lain, nilai p-value dari statistik sampel dapat dihitung.


Hipotesis alternatif (H1)

Hipotesis alternatif adalah suatu pernyataan atau dugaan โ€œlainโ€ yang akan berlaku kebenarannya. Dengan kata lain, hipotesis alternatif merupakan kebalikan dari hipotesis nol. Hipotesis alternatif sering disebut hipotesis yang ingin diterima.


Jenis Hipotesis

Hipotesis statistik terdiri dari dua macam bentuk, yaitu hipotesis tunggal dan hipotesis majemuk. Hipotesis tunggal menyatakan parameter dalam satu nilai tunggal pada H0 dan H1. Misalnya, H0:๐œ‡ = 250 kg dan H1:๐œ‡ = 550kg. Sementara itu, hipotesis majemuk menyatakan suatu parameter dalam banyak nilai pada H0 dan H1

Hipotesis Tunggal (single hypotheses)

Pernyataan suatu parameter dalam satu nilai tunggal pada H0 dan H1

Contoh

H0: ๐œƒ = ๐œƒ0

H1: ๐œƒ = ๐œƒ1


Hipotesis Majemuk (composite hypotheses)

Pernyataan suatu parameter dalam banyak nilai pada H0 dan H1.

Contoh 1

H0: ๐œƒ โ‰ค ๐œƒ0

H1: ๐œƒ > ๐œƒ0

Contoh 2

H0: ๐œƒ = ๐œƒ0

H1: ๐œƒ โ‰  ๐œƒ1


Materi Lengkap

Silakan baca juga beberapa artikel menarik kami tentang Pengujian Hipotesis 1 Populasi, daftar lengkapnya adalah sebagai berikut.


Tonton juga video pilihan dari kami berikut ini

Bagikan ke teman-teman Anda

Contact Us

How to whitelist website on AdBlocker?

How to whitelist website on AdBlocker?

  1. 1 Click on the AdBlock Plus icon on the top right corner of your browser
  2. 2 Click on "Enabled on this site" from the AdBlock Plus option
  3. 3 Refresh the page and start browsing the site
error: Content is protected !!